tajukmuria.com, KUDUS – Tebing setinggi kurang lebih 10 meter longsor
menimpa empat pekerja yang tengah membuat fondasi rumah di Dukuh Keben Desa
Soco Rt 03 Rw 01 Kecamatan Dawe Kabupaten Kudus, kemarin.
Dua pekerja berhasil menyelamatkan diri, sementara dua lainnya meninggal
lantaran tertimbun tanah yang longsor. Dua orang yang tewas yakni Rian Permana
Putra (19) dan M Najib (22).
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kudus segera
menerjunkan alat berat guna mengevakuasi korban.
Kapolsek Dawe, Iptu Deni Dwi Noviandi mengungkapkan jika peristiwa itu
terjadi sekitar pukul 09.00 WIB pagi. Setelah proses evakuasi dilakukan, kedua
korban ditemukan sekitar jam 11.30 WIB.
“Dilakukan penggalian tanah secara manual. Kedua korban ditemukan dalam
keadaan meninggal dunia,” jelas Kapolsek Dawe.
Proses evakuasi sendiri, lanjut Iptu Deni Dwi Noviandi, dilakukan dengan
mengeruk tanah menggunakan alat berat. Selanjutnya kedua Korban diantarkan ke
Rumah duka dan dilakukan autopsi.
“Kedua Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Korban yang
telah di evakuasi akan segera dibawa ke rumah duka,” tandasnya.
Sementara itu Camat Dawe, Amin Rahmat mengungkapkan jika korban tengah
membangun fondasi rumah milik Sugeng Wibowo, warga Dukuh Keben Desa Soco Rt 03
Rw 01 Kecamatan Dawe Kabupaten Kudus.
“Ada empat pekerja yang tengah membangun fondasi rumah milik warga
setempat, tiba-tiba tebingnya longsor dan menimbun dua pekerja. Sementara dua
lainnya berhasil menyelamatkan diri,” tutupnya.(Him)